Donggala kini memiliki destinasi wisata yang memukau, yakni Cafe Villa 88ARB Boneoge. Terletak di pesisir wisata Boneoge, tempat ini menawarkan pengalaman unik yang memadukan keindahan alam dan kenyamanan modern.
Saat tiba, pengunjung akan disambut panorama laut biru yang menenangkan dan pemandangan matahari terbenam sebagai daya tarik utama. Dengan akses tangga menuju spot khusus, anda dapat menikmati sudut terbaik untuk mengabadikan keindahan sunset yang menawan.
Tak hanya kafe, tempat ini juga dilengkapi fasilitas lain, seperti area kemping yang cocok untuk acara keluarga atau bersama teman. Bahkan, Cafe Villa 88ARB Boneoge sering menjadi lokasi favorit untuk sesi foto pra-wedding, karena pemandangannya yang luar biasa.
“Tempat ini memang dirancang agar setiap pengunjung merasa dekat dengan alam, sehingga terasa seperti di rumah sendiri,” ujar salah satu pengelola kafe.
Sambil menikmati pemandangan, pengunjung dapat memanjakan lidah dengan beragam menu yang disajikan. Mulai dari makanan ringan hingga hidangan utama, semuanya diolah dengan bahan segar dengan harga Rp15 ribu per orang.
Cafe Villa 88ARB buka setiap hari, mulai pukul 13.00 hingga 19.00 WITA. Waktu yang pas untuk berkunjung adalah menjelang sore, karena anda bisa menikmati pemandangan saat matahari perlahan tenggelam di cakrawala.
sumber: https://www.rri.co.id/wisata/1254383/pengalaman-unik-wisata-cafe-villa-88arb-boneoge-donggala